RANCANG BANGUN SISTEM INFORMASI WISATA KULINER DI KOTA BAUBAU BERBASIS ANDROID

Post a Comment

BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Sejarah bangsa Indonesia yang sejak dulu terkenal keanekaragaman rempah-rempahnya sebagai bumbu masakan, menunjukkan kekayaan sekaligus potensi yang layak untuk dikaji oleh masyarakat Indonesia. Banyaknya tayangan kuliner di telivisi beberapa tahun terakhir juga semakin memperjelas wacana keragaman kuliner tersebut. Tiap kawasan hingga tiap daerah bahkan kota juga memiliki kekhasan makanan pada tiap rasa maupun penyajiannya.

Baubau adalah kota yang memiliki Keanekaragaman corak budaya, termasuk didalamnya keanekaragaman kuliner. Keanekaragaman kuliner ini menyebabkan banyaknya jenis rumah makan maupun pusat oleh-oleh di kota Baubau yang terus dikembangkan oleh para pengusaha dibidang kuliner.

Disisi lain perkembangan teknologi cenderung mengarah kepada teknologiMobile menggunakan Android sebagai sistem operasi Smartphone yang sangat populer dimasyarakat umum. Salah satu kelebihan Android dibandingkan dengan sistem operasi perangkat lain adalah Android tergolong murah dibandingkan dengan sistem operasi Smartphone lainnya. Selain itu Android bersifat Open Source sehingga pengguna dapat mengembangkan fitur yang belum ada sesuai keinginan mereka.

Sebelumnya telah dilakukan penelitian tentang lokasi wisata kulinerdibeberapa Kota di Indonesia, salah satunya diantaranya adalah penelitian yang berjudul pembangunan aplikasi wisata kuliner sumber berbasis mobile geographic information system. Penelitian ini bertujuan untuk membantuwisatawan yang berkunjung ke Sumatra Barat menemukan lokasi tempat makan yang bagus dan dekat dengan lokasi wisata. Penelitian ini telah mampu memberikan informasi lokasi wisata kuliner pada provinsi Sumatra Barat. Penelitian ini masih memiliki kekurangan yaitu penelitian ini hanya memberikan informasi lokasi wisata kuliner tetapi tidak memberikan informasi menu-menu dan harga makanan pada tempat kuliner (Afnarius dkk., 2014).

Penelitian selanjutnya yang berjudul sistem informasi geografis kuliner, seni dan budaya Kota Balikpapan. Penelitian ini bertujuan untuk membantu wisatawan yang berkunjung ke Kota Balikpapan menemukan lokasi wisata. Penelitian ini telah mampu memberikan informasi lokasi wisata kuliner pada Kota Balikpapan tetapi masih memiliki kekurangan yaitu untuk mendapatkan informasi dari aplikasi ini, pengguna harus memiliki akses internet (Palabiran dkk., 2015).

Penelitian yang berjudul Impementasi Sistem Informasi Geografis Daerah pariwisata Kabupaten Temanggung Berbasis Android dengan GPS (2015). Penelitian ini bertujuan untuk membantu wisatawan untuk mengenal daerah pariwisata dan mengetahui Rute untuk menuju ke objek wisata. Penelitian ini telah mampu memberikan informasi lokasi wisata pada Kabupaten Temanggung. Penelitian ini masih memiliki kekurangan yaitu penelitian ini hanya memberikan informasi lokasi tetapi tidak memberikan informasi menu-menu dan harga makanan pada tempat wisata kuliner serta untuk mendapatkan informasi, pengguna harus memiliki koneksi internet (Santoso dkk., 2015).

Pengembangan penelitian selanjutnya dengan judul Rancang Bangun Sistem Informasi Wisata Kuliner di Kota Baubau Berbasis Android. Tujuan penelitian ini adalah untuk memberikan informasi lokasi wisata kuliner, menu-menu makanan yang tersedia beserta harganya. Penelitian ini memiliki beberapa kelebihan dibanding beberapa penelitian sebelumnya, diantaranya sistem yang akan dibuat dapat berjalan pada sistem operasi Android sehingga pengguna akan lebih mudah mendapatkan informasi tentang wisata kuliner di Kota Baubau.

B. Rumusan Masalah

Adapun rumusan masalah pada penelitian ini adalah bagaimana membuat aplikasi Android yang dapat memberikan informasi tentang tempat kuliner di kota Baubau?

C. Batasan Masalah

Batasan masalah pada penelitian ini yaitu:

1. Aplikasi hanya menampilkan sebuah data atau sampel dari lokasi kuliner di kota Baubau.

2. Aplikasi ini dibuat untuk Smartphone Android.

3. Aplikasi ini hanya memberikan informasi alamat, menu-menu makanan dan harga kuliner yang ada pada Kota Baubau.

4. Aplikasi ini dapat dijalankan tanpa ada koneksi internet (dapat dijalankan secara offline).

D. Tujuan Penelitian

Tujuan penelitian iniadalah untuk membuat aplikasi Android yang dapat memberikan informasi tentang tempat kulinerdi Kota Baubau disertai dengan keterangan menu, harga dan lokasi rumah makan.

E. Manfaat Penelitian

Adapun manfaat dari penelitian ini adalah:

1. Sistem dapat membantu pengguna untuk mempermudah dalam pencarian lokasi rumah makan yang ada di kota Baubau.

2. Dengan adanya aplikasi android ini masyarakat kota Baubau maupun wisatawan akan lebih mudah dan cepat mencari informasi lengkap tentang harga, menu kuliner yang ada di kota Baubau.

3. Dengan adanya peta,kita lebih mudah mendapatkan tempat lokasi rumah makan yang ada di kota Baubau.


DOWNLOAD FILE PDF



Related Posts

Post a Comment

PERCAYALAH KAMU BISA, KARENA DENGAN KEPERCAYAAN USAHA UNTUK BELAJAR SEMAKIN TERDORONG
Subscribe Our Newsletter